Jumat, 27 September 2013

PENERIMAAN RAPORT




 PENERIMAAN RAPORT AKHIR SEMESTER
DI SMP MUHAMMADIYAH SEMIN 29  JUNI 2013

                Penerimaan raport  kenaikan kelas tahun Pelajaran 2012/2013 dilaksanakan pada hari sabtu 29 juni 2013. Dalam acara penerimaan tahun ini terlihat beda dibandingkan dengan tahun tahun sebelumnya karena dalam acara penerimaan raport tahun ini diawali dengan penampilan kreatifitas siswa dalam seni tarik suara. Seblum acara dimulai dibawah bimbingan bapak Berno Suseno Eko Putro, S.Pd. siswa siswi secara bergantian menyanyikan lagu dihadapan walimurid kelas IX.
                Lagu yang ditampilkan meliputi lagu Pop maupun Campur sari dan juga lagu lagu religi, dalam sambutannya Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah Semin Bapak Wardiman S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan wahana kepada siswa siswi yang mempunyai bakat untuk dapat mengembangkan potensinya, lebih lanjut kepala sekolah menyampaikan bahwa sekolah tidak hanya konsen dalam bidang akademik namun kegiatan non akademik juga dikembangkan melalui kegiatan ekstra kurikuler seperti  : band, drumb band, karawitan, sepak bola, volley, seni tari sampai pada kegiatan TPA dan seni baca Al Quran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar